Rabu, 21 November 2012

Hasil Separuh Matchday Ke-5 Liga Champions


Rabu, 21 November 2012 06:55 wib

Logo Liga Champions. (Foto: Ist)
Logo Liga Champions. (Foto: Ist)
JAKARTA - Delapan pertandingan lanjutan fase Grup Liga Champions digelar Rabu (21/11) dini hari tadi. Selain Manchester United yang telah terlebih dahulu mendapatkannya di matchday ke-4, empat tim berhasil mengamankan tiket ke fase knockout.  

Pada pertarungan di Grup E, Sakhtar Donetsk berhasil memastikan diri sebagai tim pertama yang lolos ke berikutnya, usai menundukkan Nordsjaelland 5-2. Sedangkan di Turin, Chelsea tunduk pada Juventus 0-3, dan membuat langkah mereka semakin sulit. Agar lolos, selain harus menang, Chelsea juga butuh “bantuan” Donetsk untuk mengalahkan Juve di laga pamungkas.

Di Grup F, BATE Borisov takluk 0-2 di kandang Lille. Namun, hasil tersebut tak berpengaruh pada keduanya, karena Bayern Munich dan Valencia lah yang berhak melaju ke fase berikutnya, setelah bermain imbang 1-1. Munich dan Valencia sama-sama mengumpulkan poin 10, sehingga tak mungkin dikejar tim-tim lainnya.

Barcelona memastikan diri menjadi tim pertama di Grup G yang lolos ke fase berikutnya, usai menundukkan Spartak Moscow tiga gol tanpa balas. Sedangkan kemenangan 2-1 Benfica atas Celtic membuat raihan poin mereka sama, dan membuat keduanya sama-sama berpeluang lolos.

Di Grup H, Manchester United yang tampil dengan tim lapis kedua -karena sudah memastikan lolos- tunduk 0-1 dari wakil Turki, Galatasaray. Sedangkan CFR Cluj berhasil menundukkan Braga 3-1. Dengan demikian, Galatasaray dan Cluj akan memperebutkan satu tiket terakhir ke fase knockout.

Hasil lengkap Liga Champions dini hari tadi (21/11/2012):
Grup E
Nordsjaelland 2 - 5 Shakhtar Donetsk
Juventus 3 - 0 Chelsea

Grup F
BATE Borisov 0 - 2 Lille
Valencia 1 - 1 Bayern Munich

Grup G
Spartak Moscow 0 - 3 Barcelona
Benfica 2 - 1 Celtic

Grup H
CFR Cluj 3 - 1 Braga
Galatasaray 1 - 0 Manchester United (dit

0 komentar:

Posting Komentar

Form Kritik & Saran

Nama

Email *

Pesan *