Jumat, 30 Mei 2014

Sindir China, Jepang Dukung Negara-negara ASEAN


Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe dalam sebuah forum di Singapura. Foto: Reuters/Edgar

SINGAPURA - Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, mengatakan, negaranya sepenuhnya mendukung negara-negara ASEAN yang menghendaki kawasan laut dan langit yang bebas.
Pernyataan Abe itu, secara tidak langsung sebagai sindiran terhadap China yang bersengketa dengan negara-negara ASEAN atas wilayah Laut China Selatan.

Menurutnya, Jepang akan mengambi peran yang lebih besar dalam masalah keamanan internasional. Saat berpidato di Shangri – La, Jumat (30/5/2014), Abe menyerukan negara-negara kuat di Asia menghormati hukum internasional.

Komentar Abe itu sejatinya menyindir China, yang selama ini dianggap melanggar hukum laut internasional dalam sengketa maritim dengan negara-negara Asia. Beijing hinga kini masih bersengketa dengan Vietnam, Filipina, Brunei dan Malaysia terkait pulau di wilayah Laut China Selatan yang kaya minyak.

Beijing juga bersengketa dengan Jepang atas klaim pulau di Laut China Timur. ”Jepang akan menawarkan dukungan sepenuhnya upaya negara-negara ASEAN, di mana mereka berupaya untuk memastikan keamanan laut dan langit, dan benar-benar menginginkan kebebasan untuk navigasi dan terbang di kawasan,” kata Abe, seperti dikutip Reuters.

”Jepang ingin memainkan peran lebih besar dan lebih proaktif peran dari apa yang telah dilakukan sekarang dalam menciptakan perdamaian di Asia dan di dunia,” lanjut Abe.


0 komentar:

Posting Komentar

Form Kritik & Saran

Nama

Email *

Pesan *