Senin, 23 Februari 2015

Sstttt…di Gua Bawah Gunung ini AS Simpan Tank dan Peralatan Tempur


abraham

Tank Abrahm, salah satu jenis yang disimpan di gua bawah gunung di Norwegia
Di jantung pedesaan Norwegia, militer AS sedang memperkuat arsenal senjata dengan tank, truk senjata dan kendaraan lapis baja lainnya bersama dengan ratusan kontainer peralatan.  Korps Marinir mengawasi usaha penambahan peralatan yang disimpan di bunker yang berada di bawah gunung. Hampir semua peralatan itu memang milik Marinir AS yang disebar di berbagai penjuru dunia sehingga bisa digunakan secara cepat ketika ada operasi penting dan mendadak.
Di Norwegia, kesepakatan penyimpanan alat tempur ini pertama kali ditandangani pada 1981. Mennurut para pejabat Marinir peralatan disimpan di gua-gua di Norwegia ini menjadikan peralatan Marinir lebih dekat daripada Pantai Timur untuk digunakan di Eropa, Afrika dan Timur Tengah. Banyak persenjataan dari gua ini yang pada 2003 ditarik keluar untuk diboyong ke Irak.
Dan kali ini peralatan di gua Norwegia ini ditambah lagi. Salah satu alasannya karena wilayah ini dekat dengan Rusia yang dianggap agresif urusan militer. Presiden Rusia Vladimir Putin bahkan mengatakan bahwa ia mungkin mengirim konvoi militer ke timur Ukraina pada misi kemanusiaan
Berikut ini adalah foto lama dari salah satu gua, milik Arsip Nasional:
Foto udara ini diambil pada 1997 foto udara menunjukkan pintu masuk ke fasilitas gua militer AS di daerah Trondheim tengah Norwegia. (Departemen Pertahanan foto courtesy of Arsip Nasional)

Foto udara ini diambil pada 1997 foto udara menunjukkan pintu masuk ke fasilitas gua militer AS di daerah Trondheim tengah Norwegia. (Departemen Pertahanan foto courtesy of Arsip Nasional)
Para pejabat Marinir juga mengatakan ekspansi militer yang direncanakan AS di Norwegia telah dibahas sejak 2013. Artinya itu sebelum separatis yang didukung Rusia merebut semenanjung Krimea di Ukraina pada bulan Februari, dan Putin menyatakan hal itu menjadi bagian dari Rusia pada bulan Maret. Jadi sebenarnya alasan perluasan ini dengan sikap Rusia menjadi tidak begitu klop ya.
Korps Marinir akan segera mulai menambahkan tank tempur M1A1 Abrams, kendaraan lapis baja serbu amfibi yang bisa berenang dari kapal Angkatan Laut ke pantai, truk lapis baja Humvee dan kendaraan lainnya di Norwegia.
Salah satu sumber mengatakan bahwa itu akan menandai pertama kalinya ada tank dan beberapa jenis lain dari kendaraan akan diizinkan di gua-gua. Salah satunya Assault Breacher, kendaraan 72-ton yang memiliki chassis tank, tetapi telah dilengkapi untuk membersihkan alat peledak dengan bajak dan dapat menembak 150 meter di depan kendaraan dengan bahan peledak di atasnya.

Sumber: Wasingthon Post : Jejaktapak

0 komentar:

Posting Komentar

Form Kritik & Saran

Nama

Email *

Pesan *