Senin, 22 Desember 2014

2028 Waktu Paling Pas Buat Menyerang Amerika



kapal selam amerik

Kapan Amerika akan mengalami kekuatan militer yang relatif lemah dan pas untuk musuh menyerang negara itu? Tahun 2008 mungkin menjadi salah satu waktu yang tepat. Karena pada waktu ini kekuatan militer, terutama angkatan laut mengalami penurunan yang cukup signifikan.

Hari  ini Angkatan Laut Amerika memiliki 288 kapal yyang siap tempur. Jumlah ini masih jauh di atas negara lain termasuk China dan Rusia yang terus membangun kekuatan armadanya. Tetapi dengan pertumbuhan China dan Rusia juga tidak bisa diremehkan. Washington ingin menambah armada 306 kapal perang higga 2040 dengan membangun lebih banyak kapal dan menjaga kapal yang ada.
Tapi sebelum armada tumbuh, kekuatan itu justru akan mengalami penyusutan terlebih dahulu. Sebanyak empat kapal akan pensiun pada tahun 2015 perang yang lebih tua akan dinonaktifkan  lebih cepat sebelum kapal baru pengganti akan datang.
Dengan 284 kapal, Angkatan Laut akan berkurang. Tetapi pengurangan jumlah kapal ini tentu kurang signifikan sehingga jika penyerang cerdas mereka akan memilih bersabar untuk menunggu sampai 2028 untuk melancarkan serangan di pantai Amerika. Kenapa? Karena  pada 14 tahun dari sekarang adalah situasi dimana armada kapal selam Angkatan Laut kemungkinan akan menurun ke level terendah.
Kapal selam serang bertenaga nuklir adalah senjata paling ampuh untuk perang berteknologi tinggi. Sebuah kapal selam nuklir tunggal dapat menenggelamkan beberapa kapal dan menyerang jauh dari pantai untuk  memukul target darat dengan rudal jelajah.

Saat ini Angkatan Laut memiliki 54 kapal selam serangan dan empat kapal dipandu-rudal dengan masing-masing bisa membawa 150 rudal jelajah masing-masing. Ini setara dengan gabungan 58 kapal perang paling mematikan yang pernah berlayar dan kapal selam nuklir-lebih aktif dari seluruh dunia digabungkan.
Namun Pentagon mengambil istirahat panjang dari pembangunan kapal selam dalam periode 1990-2000. Setelah Angkatan Laut telah membeli empat kapal selam kemudian hanya mengakuisisi rata-rata satu setiap tahunnya. Kongres akhirnya mencatat dan memberikan uang untuk meningkatkan menjadi dua kapal per tahun mulai tahun 2012.
Dan jeda ini akan memunculkan masalah ketika kapal selam kelas Los Angeles yang mulai beroprasi 1980-an dan pertengahan 90-an akan termakan usia. Membutuhkan beberapa tahun untuk kelas Virginia baru menggantikan mereka.
Titik rendah datang pada tahun 2028, ketika Angkatan Laut tinggal hanya 41 kapal selam, 17 lebih sedikit dari saat ini. Tentu saja, itu dengan asumsi bahwa Angkatan Laut benar-benar membangun armada yang diinginkan. Belum kalau ada masalah di pembangunan. (REY)


Sumbe: War is Boring: Jejaktapak

0 komentar:

Posting Komentar

Form Kritik & Saran

Nama

Email *

Pesan *